Tanpa Sayap Besar, Honda Civic Type R Sports Line Tampil Lebih Santun

Jika Civic Type R terlalu brutal dipakai harian, Honda beri solusi. Trim baru dengan embel-embel Sports Line di belakang nama Type R, justru bukan menjadikannya tambah sporty. Malah makin sopan dan kalem, sayap besar di belakang saja hilang. Sayang, cuma untuk dijual di dataran Eropa.

Varian Sports Line memang cocok bagi yang ingin Civic Type R, tapi pembenci spoiler masif. Bagian ini memang selalu mencolok untuk menunjukkan jati diri sebagai mobil performa kencang. Tidak dihilangkan sepenuhnya, hanya berganti ke spoiler lebih minimalis. Toh punya fungsi penting sebagai peranti aerodinamika, karena Civic Type R Sports Line tetap sebuah mobil kencang.

Honda tidak mengubah jantung pacu asli Type R. Sebuah mesin K20C 4-silinder 2,0-liter turbo tercangkok dengan tenaga maksimal 315 hp (319 PS). Lebih besar sedikit dari yang dijual di Amerika Serikat dan Indonesia (310 PS). Walau torsi sama-sama 400 Nm dan hanya diberi opsi transmisi manual 6-speed.

Jadi pertimbangan Sports Line lebih kepada penyederhanaan desain. Kalau dilihat ibarat mobil sleeper. Cukup menyamarkan potensi besar di dalam tubuhnya. Mirip Civic hatchback biasa, tapi tetap dengan body kit agresif khas Type R. Unik, disaat kebanyakan orang ingin mengubah tampilan Civic mereka mirip Type R, trim ini malah berjiwa rendah hati.

Emblem Type R asli terpasang di grille depan dan pintu bagasi, bersama logo H berlatar merah. Desain bemper depan facelift terbaru dipertahankan beserta lip spoiler depan dan side skirt. Selain spoiler kecil, buritan sama saja. Tetap dengan tiga lubang knalpot berderet di tengah.

Poin penting ada pada penambahan rasa nyaman saat berkendara. Bagian yang diubah adalah ukuran pelek yang turun satu ukuran jadi 19-inci. Desainnya spesial untuk Sports Line, dengan bentuk bilah V dan dikelir abu-abu gelap. Memakai ban Michelin Pilot Sports 4S dengan sidewall lebih empuk. Efeknya banyak. Suspensi serupa dengan setelan keras mampu lebih diredam kekakuannya. Kebisingan jalan dan getaran di dalam kabin pun tereduksi.

Aksen merah di ujung lip spoiler diganti abu-abu tua. Hot hatch ini tersedia dalam warna baru Racing Blue. Interior tak ubahnya Type R standar. Aksen merah berserakan di mana-mana, berpadu apik dengan nuansa hitam. Material Alcantara menutupi jok balap hingga setir. Yang benar-benar baru ialah tuas transmisi berbentuk tetesan air.

Semoga dengan gaya santunnya, Sports Line tidak mengurangi keganasan Type R terlalu banyak. Pengaruh ada, terutama dari pemakaian ban yang lebih beradab. Namun tidak ada informasi resmi soal performa. Tetap saja, ia penyandang rekor mobil penggerak roda depan (FWD) tercepat yang mengitari sirkuit-sirkuit ternama di Eropa. Tapi dengan kenyamanan membaik untuk dipakai harian.

Sumber : www.oto.com

Author: Digital Studio Indonesia
4

Tinggalkan Balasan

This site is protected by reCAPTCHA and the Google Privacy Policy and Terms of Service apply.

The reCAPTCHA verification period has expired. Please reload the page.

HILMAN MIFTAH FUADI
Sales Executive
no. handphone
no. whatsapp
email
Anda ingin dihubungi?

Apakah Anda ingin berbicara dengan saya melalui telepon? Silahkan kirim data Anda dan saya akan segera menghubungi Anda. Anda juga dapat mengirim email kepada saya jika Anda mau.

    Tinggalkan data Anda disini. Kami akan segera menghubungi Anda

    Mau beli mobil baru? Jangan ragu hubungi saya! Dapatkan Harga & Promo terbaik hari ini!